Padahal Baru Bergabung, Caca Tengker Menang Arisan Geng Cendol yang Ditaksir Ratusan Juta

Coltliq Ekajaya – 1tulah |

1TULAH.COM – Adik Nagita Slavina,Caca Tengker resmi bergabung dengan kelompok arisan figur publik yang terkenal dengan nama Geng Cendol. Ia langsung ketiban rezeki meski baru bergabung.

Baru-baru ini Geng Cendol menggelar arisan di kediaman Aurel Hermansyah. Sederet anggotanya seperti Nagita Slavina, Ayu Dewi, Paula Verhoeven, Ririn Ekawati, Olla Ramlan, Wulan Guritno, Shireen Sungkar, Wanda Hara, Marlene Hariman, Tya Ariestya hingga Ashanty hadir.

Dalam momen tersebut, terungkap juga bila Geng Cendol ketambahan tiga anggota baru. Mereka ialah Caca Tengker, Syahnaz Sadiqah dan Gita Janu. Walau baru bergabung, nyatanya Caca Tengker langsung hoki.

Berdasarkan hasil undian, Caca Tengker dan Wanda Hara yang beruntung mendapat uang arisan. Hal itu terlihat melalui video yang dibagikan oleh Tya Ariestya melalui akun TikTok pribadinya.

Ketika itu, Caca Tengker dan Wanda Hara nampak semringah usai nama merek disebut sebagai pemenang arisan kali ini. Diduga masing-masing dari keduanya mendapat uang jutaan rupiah. Apalagi, seperti yang diketahui Geng Cendol diangga sebagai kelompok arisan elite.

Uang arisan Geng Cendol disebut-sebut fantastis. Mengingat anggotanya yang berjumlah hampir 20 orang merupakan artis dan figur publik.

Dalam sebuah kesempatan, Raffi Ahmad memberikan bocoran jika Nagita Slavina mengeluarkan uang Rp20 juta untuk arisan. Hal tersebut diungkap Raffi Ahmad ketika mengobrol dengan Titi Kamal yang merupakan anggota Geng Cendol. Titi Kamal enggan menyebut nominal uang arisan gengnya, namun justru dibocorkan oleh Raffi.

“Oh itu arisan ya? Berapa itu setorannya setiap bulan?” tanya Irfan Hakim dalam acara FYP yang dipandunya bersama Raffi Ahmad pada 2023 lalu.

“Enggak ih nggak tahu,” jawab Titi Kamal seraya tersenyum.

“Rp20 juta itu setiap bulan,” tutur Raffi Ahmad.

Jika diasumsikan per orang Rp20 juta, maka uang yang terkumpul mencapai Rp400 juta setiap bulan. Dengan begitu dua pemenang arisan Geng Cendol masing-masing mendapatkan Rp200 juta.

Sumber : Padahal Baru Bergabung, Caca Tengker Menang Arisan Geng Cendol yang Ditaksir Ratusan Juta

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started