Prilly Latuconsina Terang-terangan Tak Setuju Ada White Lies dalam Hubungan, Apa Maksudnya?

Coltliq Ekajaya – 1tulah |

1TULAH.COM – Belum lama ini Prilly Latuconsina hadir di kanal YouTube Domani Siblings. Ia pun diajak menjawab beberapa pertanyaan, salah satunya terkait white lies.

Secara terang-terangan, pemain film Budi Pekerti tersebut mengaku sangat membencinya, terutama dalam konteks hubungan asmara atau pasangan.

“I hate white lies,” ujar Prilly, dikutip Rabu (12/6/2024). Bagi Prilly, white lies di kemudian hari akan terbongkar, dan itu akan mempengaruhi kepercayaan dirinya terhadap pasangan.

“Aku ga suka white lies, karena menurut aku bohong tetap bohong dan di kemudian hari tetap akan terkuak. Dan aku akan mempertanyakan kenapa pada saat itu bohong,” sambungnya.

Prilly memilih mendengar kenyataan, walau hal tersebut akan pahit dan membuatnya sedih. “Aku mending dikasih kenyataan pahit so I can handle it better,” tegasnya.

White lies dapat diartikan sebagai berbohong demi kebaikan. Istilah white lies merujuk pada seseorang yang tengah berbohong untuk menghindari konfrontasi, konflik, atau untuk melindungi diri dari kesalahan.

White lies merupakan fenomena yang sangat umum. Bahkan terkadang tanpa disadari sebagian besar dari masyarakat pernah melakukan white lies, namun tidak tahu jika itu merupakan kebohongan tersendiri.

Walau termasuk dalam jenis berbohong, dalam konteks hubungan percintaan, white lies biasanya dilakukan dengan tujuan menjaga keharmonisan dan kelanggengan.

Dilansir dari Psychology Today, white lies dapat berdampak baik bagi diri sendiri jika menghindarkan orang lain dari rasa sakit hati yang tidak perlu.

Namun white lies bisa membahayakan diri Anda sendiri sebab dapat memicu ketidakpercayaan antar individu. Yang jelas, dampaik baik dan buruk white lies sering kali bergantung pada situasinya.

 

 

Sumber : Prilly Latuconsina Terang-terangan Tak Setuju Ada White Lies dalam Hubungan, Apa Maksudnya?

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started